BENGKULU, BE - Dinilai sebagai calon terbaik yang memiliki peluang menang terbesar dalam Pilgub Desember mendatang oleh pengamat politik, Sultan B Najamudin salah satu calon gubernur Bengkulu yang kini menjabat sebagai wakil gubernur Bengkulu dengan santai menanggapi hal tersebut. Menurutnya, hal itu merupakan kabar baik tapi belum final.
“Saya juga sudah baca di beberapa media bahwa yang menyebutkan peluang saya bagus ke depan, ya saya Alhamdullah jika dianggap seperti itu, tapi ini kan masih belum final jadi hal ini justru jadi cambuk bagi saya dan tim untuk terus bekerja,\" kata Sultan sambil tersenyum ketika ditemui wartawan koran ini, kemarin.
Diakui Sultan, sejauh ini pergerakan hasil survei memang terus kejar-kejaran di posisi tiga besar karena bulan ini merupakan bulan penentuan bagi partai yang akan mengusung calon untuk melihat calon mana yang layak untuk diusung dengan popularitas dan elektibilitas tertinggi.
Ditanya soal kesiapan partai yang akan mengusungnya, Sultan yang juga Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPD Demokrat Provinsi Bengkulu ini mengaku sudah menjalin komunikasi dengan beberapa partai, baik di pengurus daerah maupun pengurus di pusat.
“Kalau komunikasi dengan teman-teman partai terus kita lakukan, ya itu juga kan bagian dari menjalin silturahmi baik itu di daerah maupun yang ada dui pusat dan Alhamdullaih respon mereka baik dan beberapa sudah menyatakan siap untuk mendukung, tapi saya memang belum bisa pastikan hasilnya sekarang karena mereka akan memutuskan nanti pada saat sebelum pendaftaran resmi ke KPU. Mungkin akhir bulan ini atau awal bulan depan sudah ada hasilnya dan tergantung partainya juga,” terang Cagub termuda ini.
Sementara itu, Pengamat Politik dari Universitas Bengkulu, Drs Lamhir Syam Sinaga MSi saat ditemui beberapa waktu lalu membenarkan bahwa hasil survei kandidat sangat menentukan bagi partai untuk menilai siapa yang layak untuk diusung menjadi Cagub Bengkulu mendatang.
\"Mereka (partai, red) akan melihat juga hasil survei karena pasti mereka tidak mau salah pilih dalam memberikan dukungan,” ungkap Lamhir yang juga mengaku melakukan survei ke lapangan dengan dibantu oleh para mahasiswanya.
Sebelumnya, Lamhir menyebutkan bahwa Sultan adalah kandidat dengan peluang yag paling rasional untuk memenangi Pilgub Bengkulu mendatang. Hal tersebut menurutnya dikarenakan beberapa faktor, seperti jaringan tim keluarga dan tim pemenangan yang solid. Selain itu menurut Lamhir, Sultan juga memiliki keunggulan karena ia telah lama berkiprah di Provinsi Bengkulu sejak menjabat sebagai Ketua KNPI Provini Bengkulu, anggota DPD RI wakil Provinsi Bengkulu hingga akhirnya terpilih sebagai wakil gubernur.
“Sebagai orang lama, Sultan tidak terlalu sulit lagi memperkenalkan diri. Berbeda dengan calon lain yang baru berkiprah beberapa tahun saja atau calon yang baru muncul pas mau Pilgub ini saja. Karena tokoh lama yang sudah cukup dikenal inilah yang membuat Sultan lebih unggul,” pungkas Lamhir. (**)