BENGKULU, BE - Malang mnenimpa Rangga Darma putera (5), warga Desa Pasar Seluma, Kecamatan Seluma Selatan, Kabupaten Seluma. Pasalnya bocah itu mengalami luka cukup parah di bagian kepala akibat ditabrak mobil pick up Mitsubishi jenis L 300 di depan rumahnya, sekira pukul 14.00 WIB, Jumat (1/4) kemarin.
Data terhimpun, peristiwa ini berawal korban yang hendak menyebrang jalan tiba-tiba muncul sebuah mobil L 300 yang melintas dengan kecepatan tinggi. Lantaran tak sempat menghindar, mobil itu menabrak korban sehingga korban terpental ke tepi jalan dan mengalami luka parah di kepala. Bahkan kulit kepala korban terkelupas.
\"Ia ditabrak mobil saat mau menyebrang. Saat itu mobilnya dalam keadaan kosong dan hendak mengangkut sawit,\" terang ibu korban, Peti (28), kepada BE.
Ditambahkan ibu korban, melihat buah hatinya terkapar, pihak keluarga langsung melarikan korban ke RSUD Seluma untuk diberikan perawatan. Hanya saja lantaran luka yang dialami cukup parah sehingga dirujuk ke RSMY Bengkulu untuk diberikan perawatan yang lebih intensif dan dilakukan operasi. Selain itu, sopir yang menabrak anaknya juga bersedia untuk bertanggung jawab atas musibah yang menimpa anaknya tersebut.
\"Usai menabrak, mobilnya langsung berhenti dan tak kabur. Saya berharap tak terjadi apa-apa dengan anak saya,\" harap Peti.(135)