KNPI Siap Bangun Daerah

Jumat 30-01-2015,16:50 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENTENG, BE - Pasca dikukuhkan oleh Bupati Bengkulu Tengah H Ferry Ramli SH MH, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesi (KNPI) Bengkulu Tengah siap membangunan daerah. Pernyataan itu disampaikan langsung ketua KNPI Benteng Michael Ferly, kemarin di Dianty Hotel, Pondol Kelapa. Putra Bupati Bengkulu Tengah ini, mengatakan dirinya dan seluruh anggota KNPI Bengkulu Tengah, siap bersinergi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) untuk mendorong pembangunan. Baik dibidang insfrastruktur, maupun membangun pemuda guna mewujudkan kreativitas dan profesionalisme. \"Kita tidak akan segan-segan melakukan koreksi kepada pemerintah dalam melakukan pembangunan di Bengkulu Tengah. Semua pembangunan harus selaras dengan kesejahteraan bagi masyarakat,\" tegas Ferly yang disambut tepuk tangan semua tamu undangan. Michael Ferly dan kawan-kawan dilantik Sekretaris Jendral (Sekjend) DPD KNPI Provinsi Bengkulu Bowo Susilo, sekaligus dikukuhkan oleh bupati di aula Hotel Dianty kemarin pagi (29/1). Dalam sambutananya Bowo mengingatkan Pemerintah Daerah dan DPRD Bengkulu Tengah, untuk tidak segan-segan mengganggarkan dana kegiatan KNPI di APBD. Sebab keberadaan KNPI diakui secara nasional dan legalistasnya sah dimata hukum NKRI. Terlebih dari program kerja KNPI terutama di Bengkulu Tengah ini akan banyak bersentuhan langsung dengan masyarakat. \"Bapak bupati dan dewan tidak usah ragu-ragu untuk menganggarkan dana untuk kegiatan KNPI. Terutama kegiatan yang sangat bersentuhan langsung dengan masyarakat,\" tuturnya. Sementara itu Bupati sendiri berharap KNPI Bengkulu Tengah dapat berperan aktif dalam pembangunan. Terutama dengan terjun langsung ketengah-tengah masyarakat diseluruh wilayah se-Kabupaten Benteng. \"Jika terjadi musibah pengurus KNPI dapat terjun kelapangan bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD),\" tegas Bupati. Bupati juga mengharapkan adanya kegiatan-kegiatan positif, untuk membangkitkan semangat kaum pemuda agar mau keluar dari ketertinggalan-ketertinggalan. Dengan tinggi antusiasme pemuda yang tergabung didalam DPD KNPI Bengkulu Tengah ini diharapkan membuat pembangunan di Bengkulu Tengah dapat berjalan dengan baik, sehingga kesejahteraan rakyat serta kemajuan daerah seperti yang dicita-citakan dapat tercapai. (320)

Tags :
Kategori :

Terkait