Tempo Semalam, Dua Sapi Digasak

Kamis 22-01-2015,16:20 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KERKAP, BE - Pencurian hewan ternak (Curnak) kembali terjadi di wilayah hukum Bengkulu Utara (BU). Kali ini di Desa Perbo Kecamatan Kerkap. Dua ekor sapi Yarmansyah (41) warga Desa Perbo dan Iwanto (33) digasak bandit. Peristiwa terjadi Rabu (21/01) sekitar pukul 00.00 WIB dini hari. Awalnya diketahui, ketika korban Yarmansyah mengecek sapi yang diikatkan di batang kopi. Sedangkan sapi milik Iwanto diikatkan di tunggul. Awalnya, mereka masih melihat kedua ekor sapi itu masih ada, karena hanya diikatkan berjarak 2 meter. Saat pukul 06.00 WIB kedua korban hendak memberikan umpan dan melihat kedua ekor sapi tersebut, ternak itu sudah tidak ada di tempatnya. Kedua korban lalu berusaha mencari sapinya, namun mereka hanya menemukan isi perutnya saja. Sebab, cara yang dilakukan oleh pelaku adalah memotong 2 ekor sapi betina tersebut. Korban menderita kerugian Rp 20 juta. Kasus tersebut langsung dilaporkan ke Polsek Kerkap. Kapolres Bengkulu Utara AKBP Hendri H Siregar, SIK melalui Kapolsek Kerkap IPTU Muzakkir Dahlan membenarkan telah terjadi peristiwa pencurian hewan ternak tersebut dengan cara memotong hewan tersebut. \"Pihak kepolisian telah mendatangi TKP dan melakukan olah TKP,\" ujarnya. Ditambahkannya, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi dan dua korban. Sementara ini, kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan. (927)

Tags :
Kategori :

Terkait