Produk Unggulan SMK

Rabu 05-11-2014,15:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KEPALA SMKN 1 Arga Makmur, Bengkulu Utara (BU), Drs Sudirman Syah mengatakan, sekolah yang dipimpinnya kini mengembangkan produk unggulan hasil karya siswa di bawah bimbingan dari guru kewirausahaan. Program tersebut disiapkan untuk menghadapi pelaksanaan Pekan Raya 2014. Stand SMKN 1 Arga Makmur mendapatkan juara 2 tingkat Kabupaten BU. \"Produk unggulan kita ini berupa pembuatan kripik dari Apel, Pisang, Salak, Pepaya,\" ujarnya. Ditambahkannya, produk unggulan karya siswa itu dipasarkan ke Kabupaten BU, Provinsi Bengkulu. Lebih dari itu, dijual juga luar daerah, seperti Riau dan Lampung. Program tersebut dicetuskan sejak tahun 2013. Menurutnya, hasil karya siswa tersebut mendapat sambutan hangat dari Bupati Dr Ir H M Imron Rosyadi MM MSi. Sementara itu, dijelaskan Sudirman, SMK tersebut  sendiri memiliki 4 jurusan keahlian. Yakni Tata Niaga, Teknik Informatika, Akuntansi dan Administrasi. (927)

Tags :
Kategori :

Terkait