BENTENG, BE - Kekurangan anggaran pembinaan dan pelatihan, bukan sebuah halangan bagi atlet Bengkulu Tengah untuk berprestasi. Sejauh ini dengan anggaran yang terbatas, putra-putri terbaik Kabupaten bungsu di Provinsi Bengkulu ini tetap mampu menunjukan prestasinya ditingkat nasional. Salah satunya di cabang olahraga sepakbola, peertandingan semua tingkatan yang diselenggarakan Pengda PSSI Bengkulu, Benteng mewakili berlaga di tingkat nasional. Mulai LPI (Liga Pelajara Indonesia), Piala Soeratin serta Liga Nsantara. Tim berjuluk \"Rimau Gunung Bungkuk\" ini mampu menembus babak 24 besar se-Indonesia. Bengkulu Tengah tidak hanya berprestasi dibidang Sepakbola saja, cabang olahraga lainyapun memiliki kebanggaan diantaranya Taekwondo yang beberapa waktu lalu jga mencuri perhatian dengan menjuarai event di negeri Jiran, Malaysia. Bupati Benteng H Ferry Ramli SH MH ketika dikonfirmasi mengenai anggaran olahraga menjelaskan, sudah ada penempatan pos anggaran masing-masing melalui induk olahraga KONI. Pun demikian bupati juga mengakui bila anggaran yang disediakan masih sangat kurang. \"Prestasi Kabupaten Benteng dibidang olahraga memang sudah tidak diragukan lagi,\" ucap Ferry dengan bangga. Ferry mengatakan,pihak manajemen dan Pemda terus berusaha meningkatkan dana yang dimiliki, agar pembinaan dan pelatihan para atlet Benteng akan lebih baik.\"Salah satu cara yang kita lakukan, dengan bekerja sama dengan pihak ketiga sebagai sponsor,\" pungkas Ferry. (320)
Kekurangan Dana Bukan Hambatan
Senin 03-11-2014,17:20 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :