KOTA MANNA, BE – Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di wilayah Bengkulu Selatan (BS) kerap terjadi. Kali ini korbannya seorang ibu rumah tangga, Erni (41) warga Gang Gama Kelurahan Pasar Baru, Kota Manna. Penjual sayur tersebut dianiaya oleh suaminya, Se (42), saat sedang mencuci piring di rumahnya. Akibatnya, korban mengalami luka robek pada bagian jidat atas karena dipukul menggunakan roda korek api gas serta mengalami luka memar pada bagian kepala. Karena tidak tahan dengan penganiayaan itu, korbanpun melapor ke Mapolres BS. Kapolres BS, AKBP Abdul Muis SIK melalui Kasi Humas Polres, Aiptu Andi menjelaskan, KDRT tersebut terjadi Selasa (23/9) sore sekitar pukul 17.00 WIB, dan saat ini kasus itu sudah ditangani. “Laporan sudah kami terima dan akan ditindaklanjuti unit Reskrim,” ujar Andi. (369)
Kepala Dipukul Suami
Jumat 26-09-2014,20:30 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :