BENGKULU, BE - Jalan santai spektakuler dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT PT. Agung Concern ke-60 dan rebranding Agung Automall menjadi Agung Toyota yang dijadwalkan hari Minggu (21/9), dijadwalkan akan dihadiri dan dilepas langsung oleh Kapolda Bengkulu Brigjend Drs Tatang Somantri SH MH didampingi pimpinan Toyota dari Jakarta.
Kepala Cabang Agung Toyota Bengkulu Meriani, SH mengatakan tidak saja, Kapolda hadir, CEO PT Agung Concern Pusat, Ilham Bintang juga dijadwalkan ikut berbaur bersama masyarakat Bengkulu untuk turun secara bersama-sama menggelar jalan santai menempuh rute lebih kurang 3 km. “Kepada masyarakat se- Provinsi Bengkulu pastikan anda sudah memiliki formulirnya melalui cara gunting formulirnya di harian Bengkulu Ekspress dan Koran-koran dalam RB Media Grup,” kata Meriani.
Saat ini kesiapan panitia, sudah semakin final, untuk melaksanakan kegiatan jalan santai spektakuler, dengan doorprize utama 1 unit Toyota Agya, ditambah 60 doorprize tambahan. Jalan santai bakal menempuh rute mulai dari lapangan Sport Center – Bencoolen Mall – Penurunan – Hotel Horizon dan finish di lapangan sport center.
Peserta dijadwalkan dilepas pukul 06.00 WIB dan diperkirakan finish pada pukul 07.30 WIB. Setelah itu akan dilanjutkan dengan acara pemberian informasi-informasi berupa keselamatan berkendara dan tertib Lantas dari Polwan Polda Bengkulu, informasi program penjualan dan informasi tata tertib pencabutan. “Ini dilakukan sambil menunggu seluruh peserta jalan santai masuk ke lokasi finish,“ terang Meriani.
Acara berikutnya akan diisi dengan potong tumpeng yang langsung dilakukan CEO Agung Concern Ilham Bintang sekitar pukul 08.30 WIB dilanjutkan dengan pelepasan balon yang membawa tulisan berisikan ucapan Ulang Tahun Agung Concern dan re-Branding dari Agung Automall menjadi Agung Toyota setelah itu barulah dilanjutkan dengan Pembacaan tata tertib pengundian baik untuk formulir jalan santai termasuk juga untuk formulir gebyar untuk semua,“ terangnya.
Nanti panitia akan memulai pencabutan formulir untuk doorpirze-doorprize yang berjumlah enam buah buah dan langsung dibacakan nama pemenangnya, setelah semuanya selesai dilanjutkan dengan pencabutan formulir dalam program gebyar untuk semua. Barulah pada puncaknya akian dicabut formulir untuk doorprize utama 1 unit Toyota Agya,“ pungkas Meriani.
Maka itu kata pastikan formulir anda sudah tergunting dan siap untuk dibawa pada event jalan santai dan dimasukkan ke dalam kotak yang sudah disiapkan petugas. (**)