Soal Masjid, Gubernur Diminta Bijak

Kamis 04-09-2014,17:08 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KEPAHIANG, BE - Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah SAg MPd diminta bersikap bijak terkait rencana pembangunan masjid Agung Al Amin oleh Pemkab Kepahiang. Hal tersebut dikatakan Sekretaris Panitia Pembangunan Mesjid Agung Al Amin Drs H Saukani di ruangannya, kemarin (3/9). \"Awalnya gubernur sendiri yang menyetujui pinjam pakai lahan SMK-SPPN seluas 2 hektar. Sejak awal itu direncanakan menjadi lokasi pembangunan mesjid Agung. Tapi buktinya hingga sekarang soal pinjam pakai itu tidak ada kejelasan, makanya kita meminta gubernur itu bersikap bijak dalam masalah ini,\" ungkap Saukani. Menurutnya, dengan kondisi saat ini, justru gubernur selaku pemimpin yang terkesan menghalang-halangi rencana pembangunan mesjid, di sisi lain masyarakat di Kabupaten Kepahiang malah menggebu-gebu agar pembangunan masjid itu direalisasikan. \"Saya rasa jika beliau (Junaidi, red) sedikit saja bersikap bijak, terutama soal pinjampakai lahan, pasti pembangunan msjid bisa segera terealisasi,\" katanya. Disisi lain, lanjut Saukani, dalam masalah ini gubernur bukan hanya terkesan menghalang-halangi, tetapi secara langsung juga telah berbohong kepada masyarakat. \"Padahal gubernur yang juga merupakan seorang penceramah itu kerap menyampaikan tanda-tanda orang munafik.(505)

Tags :
Kategori :

Terkait