BENGKULU, BE - Ini kabar gembira bagi sejumlah siswa penerima dana bantuan siswa miskin (BSM) untuk jenjang Sekolah Dasar (SD). Penyaluran dana BSM sudah bisa dicairkan pada Bank yang ditunjuk. Bagian Pendataan dan Pengelolaan Data BSM Dikdas Dikbud Kota Bengkulu, Rusdin mengatakan, dana BSM sudah bisa dicairkan, di Bank Rakyat Indonesia. \'\'Total penerima bantuan untuk tahap III mencapai 1.556 siswa. Dengan besaran dana yang diterima per siswa Rp 450 ribu,\'\' imbuh Rusdin. Masih dikatakan Rusdin, jumlah penerima bantuan BSM tahap ke-3 ini lebih sedikit dibanding tahap 1 sebanyak 3.727. Siswa penerima BSM kemudian kembali berkurang pada tahap ke 2 sebanyak 2.003 siswa, penurunan itu dikarenakan siswa khusus kelas enam sudah tidak menerima kembali, besaran yang diterimapun ada yang berbeda, ada yang menerima Rp 450 ribu ada juga yang menerima Rp 225. \" Khusus penerima BSM Rp 225 adalah siswa yang duduk dibangku kelas 6, \" tambahnya. Masih menurut Rusdin, Dinas Dikbud telah memberitahukan pencairan BSM ke sekolah, dan selanjutnya sekolah dapat memberitahukan kepada siswa dan walimuridnya, sehingga dana yang telah dikucurkan tersebut dapat dicairkan. \"Jangan sampai dana yang telah dikucurkan, tidak dicairkan dan terancam dikembalikan, kita berharap dana ini dapat dimanfaatkan bagi siswa yang bersangkutan,\" tegasnya. Rusdin pun mengatakan setelah pencairan tahap III ini dilakukan, saat ini Dikbud tengah mendata dan menyusun kembali nama-nama siswa dari setiap sekolah yang berhak mendapatkan bantuan APBN tersebut, dengan begitu pencairan tahap IV dapat dilakukan dan tepat sasaran. (247)
BSM 1.556 Siswa Cair
Selasa 26-08-2014,20:20 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :