KOTA MANNA, BE – Ketua DPRD Bengkulu Selatan (BS), Susman Hadi SP MM mengajak semua anggota DPRD BS terpilih untuk periode 2014-2019 mendatang agar dapat peka terhadap kondisi di sekitarnya. Bahkan dirinya pun mengingatkan agar lebih mengutamakan kepentingan warga daripada kepentingan pribadi. Dengan begitu DPRD BS tidak ada dicap sebagai pembohong oleh warga BS. Sebab pada saat kampanye sebelumnya semua calon legislatif (Caleg) menjanjikan akan selalu memperjuangkan rakyat. “Sebagai anggota DPRD BS kita harus selalu memperjuangkan hak rakyat, jangan sampai setelah duduk kita dicap pembohong dan lupa pada janji saat kampanye,” kata Susman yang disampaikannya saat acara halal-bihalal di aula Sekretariat DPRD BS kemarin. Dengan adanya acara halal-bihalal menjadi awal pengenalan bagi anggota DPRD BS yang baru terhadap Sekretariat DPRD BS. Supaya setelah dilantik nanti tidak mengecewakan warga yang memilihnya. Begitu juga kepada anggota DPRD BS yang akan habis masa jabatannya dan tidak terpilih lagi pada periode berikutnya, dirinya pun tetap mengharapkan dukungannya terhadap DPRD BS dengan memberikan ide dan saran demi kemajuan BS ke depannya. “Dengan kegiatan halal-bihalal ini, kita semua dapat bersama untuk mewujudkan program yang baik agar BS semakin maju,” terangnya dihadapan tamu undangan yang hadir diantaranya, Bupati BS, H Reskan E Awaludin SE, Dandim 0408 BS, Letkol Kav, Rio Hendrawan Alin Putra, Kasi Pidsus Kejari Manna, Muchktar Arifin SH, Wakil Ketua PN, Dahlia Panjaitan SH, Waka Polres, Kompol Burhanuddin, Ssekkab BS, Rudi Zahrial SE, pejabat pemda, Anggota DPRD BS dan juga calon anggota DPRD BS yang akan dilantik dalam waktu dekat serta karyawan dan staf sekretariat DPRD BDS. (369)
DPRD Harus Utamakan Kepentingan Umum
Kamis 07-08-2014,18:30 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :