KEPAHIANG, BE - Badan Kepegawaian Daerah Pendidikan dan Pelatihan (BKDPP) Kepahiang dinilai sengaja menutup-nutupi soal SK pengangkatan 46 Calon Pengawai Negeri Sipil (CPNS) formasi umum yang telah dinyatakan lulus seleksi tahun 2013 lalu. Ini disampaikan Wakil Ketua Komisi I DPRD Kepahiang H Zainal SSos MSi Jum\'at (18/9). \"Tampaknya BKD itu sengaja menutup-nutupi soal SK pengangkatan 46 CPNS formasi umum. Terlebih soal SK ini sudah berjalan hampir setengah tahun, tapi tetap tidak ada kejelasan. Kalau memang masih dalam tahap proses, seharusnya BKD menjelaskan prosesnya sudah sejauh mana,\" sesal Zainal. Menurutnya, berdasarkan pengaduan perwakilan CPNS belum lama ini, mereka mengatakan sudah berkoordinasi dengan BKN baik Palembang ataupun pusat, tapi dari sana dinyatakan sudah selesai. \"Secara tidak langsung ini menujukkan permasalahannya memang ada pada BKDPP kita. Maka dari itu guna memastikannya, kita akan segera mengundang BKDPP untuk hearing,\" tegas Zainal. Yang jelas, lanjut Zainal, kalau kondisinya seperti ini terkait SK itu, secara tidak langsung BKDPP menujukkan jika mereka sengaja menutup-nutupi. \"Kondisi seperti ini cukup aneh di kabupaten kita, disaat awal akan berlangsung tes CPNS selalu diheboh-hebohkan. Tapi saat diakhir mulai bermasalah,\" demikian Zainal. Sebelumnya, Kepala BKD Kepahiang Peryandi SSos MM mengatakan SK pengangkatan 46 CPNS masih pada tahap proses. \"Pokoknya SK pengangkatan bagi CPNS itu masih dalam proses, kalau nantinya sudah selesai maka segera kita bagikan. Kita berharap mereka (CPNS, red) dapat bersabar menunggu, apalagi terkait masalah ini kita terus berkoordinasi dengan BKN baik regional Palembang ataupun Pusat,\" ungkap Pery.(505)
SK Pengangkatan CPNS Kepahiang “Ditutupi”
Sabtu 19-07-2014,13:20 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :