KEPAHIANG, BE - Hari ini, Rabu (9/7) PNS seluruh di lingkungan Pemkab Kepahiang libur. Hal tersebut karena hari pencoblosan Pemilu Presiden (Pilpres). Asisten III Pemkab Kepahiang, Pujo Suripto SP saat ditemui di ruang kerjanya, kemarin(8/7). \"Kalau surat edaran resmi, terus terang saya belum terima. Tapi saya sudah baca di koran kalau besok (hari ini, red) PNS diliburkan agar bisa berpartisipasi mengikuti Pilpres 2014,\" kata Pujo. Dijelaskan Pujo, ditetapkan hari libur karena mempedomani Keputusan Presiden Nomor 24/2014 tentang penetapan hari pemungutan Pilpres. \"Pada intinya, Pemkab Kepahiang mengimbau semua masyarakat termasuk PNS dapat memberikan hak suaranya, namun PNS dilarang berpolitik praktis,\" sampainya. Dikatakan Pujo, Pemkab Kepahiang sejauh ini telah ikut berpartisipasi menekan angka golput pada Pileg dan Pilpres. \"Bahkan bupati pada setiap kesempatan juga mengimbau agar warga yang punya hak pilih dapat menggunakan hak pilihnya besok (hari ini, red),\" tandasnya. Terpisah, Divisi Logistik KPU Kepahiang Windra Purnawan SP menyampaikan pendistribusian logistik pemilu keseluruh TPS di Kepahiang sudah berlangsung. Dirinya menyampaikan kondisi cuaca Kepahiang yang cerah memudahkan dalam distribusi logistik Pemilu tersebut. \"Distribusi logistik sudah seluruhnya dilakukan ke TPS. Beberapa daerah yang selama ini sulit ditempuh melalui jalur darat saat ini tidak sulit lagi lantaran kondisi cuaca cerah di Kepahiang,\" jelasnya. (505)
Nyoblos, Hari Ini PNS Libur
Rabu 09-07-2014,16:10 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :