Bupati Gunting Pita Masjid Al Ihklas

Kamis 26-06-2014,19:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TALO, BE - Bupati Seluma  H Bundra Jaya  SH MH kemarin siang meresmikan penggunaan masjid Al Ihklas di Kelurahan Masmambang Kecamatan Talo. Hal itu dilakukan karena rumah ibadah sebagian dana pembangunannya dari APBD. “Ini merupakan bentuk perhatian Pemda terhadap rumah ibadah. Di sini juga ada peran serta pemuda dan masyarakat untuk bersama-sama membanguna rumah ibadah,” ujarnya usai  ia menggunting pita tanda peresmian tersebut, kemarin. Dikatakannya, ia mengharapkan setelah dibangun, masjid tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik. Bukan hanya pada waktu tertentu saja seperti Ramadan dan kegiatan hari besar lainnya. Bahkan diharapkan, sejumlah kegiatan dilakukan terutama pada generasi muda. “Tahun 2013 lalu sebanyak 50 rumah ibadah yang ada di Kabupaten Seluma sudah diberikan bantuan dana untuk perbaikan dan rehab masjid. Kemudian seluruh anggaran yang disiapkan sudah disalurkan kepada pengurus masjid,” sampainya. Tahun ini, kata Bundra Jaya, Pemkab akan menyalurkan bantuan kepada rumah ibadah lagi. Bukan hanya masjid, melainkan seluruh rumah ibadah di Kabupaten Seluma. Bantuan akan diserahkan berbarengan dengan pelaksanaan Safari Ramadan yang akan mengunjungi sebanyak 100 masjid. (333)

Tags :
Kategori :

Terkait