ARGA MAKMUR, BE - Bahan bakar minyak (BBM) jenis bensin sudah dua hari terakhir ini mengalami kelangkaan. Bahkan SPBU di Desa Datar Ruyung Arga Makmur terlihat sepi lantaran bensin kosong. Belum diketahui penyebab kelangkaan bensin tersebut. Manager Operasional SPBU tersebut, Idris mengungkapkan distribusi bensin dari provinsi ke daerah mengalami keterlambatan. Biasanya per harinya pengiriman dua mobil tangki ukuran 8 ton. Hanya saja saat ini belum diketahui kapan mobil tangki akan sampai.\"Hanya keterlambatan pengantaran saja, dan kita tidak tahu apa penyebabnya. Selama ini lancar saja,\" jelas Idris. Kelangkaan BBM tersebut juga dirasakan warga Kecamatan Padang Jaya dan Giri Mulya yang sama sekali tidak memiliki SPBU. Para pengecer bensin di pinggir jalan juga mengaku heran kenapa stok bensin tidak ada. Biasanya mereka membeli bensin di SPBU dijatah untuk antre pada malam hari. \"Kami heran mengapa banyak yang membeli bensin eceran. Dalam hitungan jam 50 liter sudah habis. Biasanya hanya 10 liter paling banyak yang terjual, ternyata bensin langka. Kalau kami pengecer ini dapat jatah malam hari, dan tidak tahu kalau sudah macet seperti ini,\" ungkap Midar (36) pengecer bensin. Ia berharap kelangkaan bensin ini tidak berlangsung lama. Sebab kebutuhan akan bensin itu sudah dirasakan sebagai kebutuhan utama. Apalagi untuk Kecamatan Padang Jaya dan Giri Mulya tidak memiliki SPBU.\"Kita berharap kondisi seperti ini tidak berlangsung lama. Pemerintah juga harus sigap memantau kondisi di lapangan,\" imbuhnya. (117)
BBM Mulai Langka
Rabu 21-05-2014,12:52 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :