Iniesta Yakin Barca 200 Persen Juara La Liga

Selasa 13-05-2014,21:40 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BARCELONA - Perburuan gelar juara La Liga akan mencapai puncaknya pada akhir pekan mendatang. Barcelona bakal berjibaku kontra Atletico Madrid di Nou Camp untuk menegaskan statusnya sebagai penguasa La Liga.

Saat ini, Barcelona memang berada di urutan kedua setelah tertinggal tiga poin dari Atletico. Namun, Barcelona memiliki kans besar untuk merengkuh tropi juara. Syaratnya, Barcelona harus bisa menekuk Atletico.

Kemenangan memang hanya akan membuat kedua tim memiliki nilai yang sama. Tapi, La Liga menganut sistem head to head. Hal itulah yang membuat para pemain Barcelona dilanda kepercayaan diri tinggi.

“Barcelona yakin 200 persen bakal menjuarai La Liga akhir pekan ini. Kami harus memenangkan pertandingan. Kami tahu, Atletico bukan lawan yang mudah dikalahkan,” terang gelandang Andres Iniesta di laman Guardian, Selasa (13/5).

Iniesta menambahkan, Barcelona memiliki tekanan karena bermain di kandang. Namun, dukungan para suporter juga bisa menjadi suntikan besar bagi Barcelona untuk menjungkalkan Atletico.

“Jika kami menang, saya pikir itu akan menjadi selebrasi paling besar dibandingkan sebelumnya. Asalkan kami bermain dengan cara yang benar, kami akan menang,” tegas Iniesta. (jos/jpnn)

Tags :
Kategori :

Terkait