JAKARTA, BE - Direktur Utama PT Garuda Indonesia Emirsyah Satar masih bungkam saat ditanya siapa dua calon investor yang dikabarkan berminat membeli saham Citilink, apakah investor asing atau lokal. \"Saya masih no comment, pokoknya airlines benar,\" seru Emir saat ditemui di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (7/5). Nantinya, lanjut Emir, Garuda akan menjual saham Citilink sebesar 40 persen. Sementara untuk saat ini pihaknya tengah bernego membicarakan kesepakatan harga jual saham Citilink. Garuda sebelumnya telah menunjuk Standard Chartered Securities, sebagai penasihat keuangan (financial advisor). \"Sesuai dengan yang saya bilang kemarin. Yang tertarik dan serius itu ada dua, tapi sekarang ini kan kita ada advisor. Advisor kita sedang diskusi mengenai nilainya berapa. kalau nilainya sesuai dengan harapan kita ya oke,\" ulasnya. Langkah penjualan saham itu dilakukan Garuda agar Citilink mampu berkembang dan fokus dalam persaingan antar maskapai penerbangan murah. (chi/jpnn)
Garuda Masih Rahasiakan Calon Pembeli Citilink
Kamis 08-05-2014,13:52 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :