Seedorf Minta Timnya Tunjukan Keberanian di Derby Milan

Minggu 04-05-2014,11:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

MILAN -- Laga AC Milan vs Inter Milan, Senin (5/5) dini hari WIB, menjadi sangat spesial buat Clarence Seedorf. Laga ini menjadi pertandingan ke-16 Seedorf sebagai pelatih Milan dan merupakan yang pertama sebagai pelatih AC Milan.

Sebagai pemain, Seedorf sudah 29 kali terlibat dalam derby della Madonnina. Uniknya, dia memperkuat kedua kubu, lebih banyak bersama Milan.

\"Derby selalu melampaui sekadar pertarungan di lapangan, karena itu kami harus tampil dengan membawa motivasi lebih dari sekadar ambisi di sepak bola. Tak boleh ada kurang keberanian,\" ungkap Seedorf, seperti dikutip Sky Sport Italia.

Keberanian, menurut Seedorf harus digaris bawahi. Hal itulah yang tak dibawa timnya saat melakoni laga terakhir, melawan AS Roma.

Menghadapi tim yang berada di posisi kedua dan mengejar scudetto, Milan tak memiliki keberanian untuk menekan lawan dan membuka peluang.

\"Kami kehilangan elemen terpenting dan jadi sulit untuk berpikir meraih poin dalam situasi seperti itu,\" tegas pria yang mengoleksi tiga gelar Liga Champions bersama tiga klub berbeda itu.

Dari sisi teknis, Seedorf tak banyak memiliki kekhawatiran, karena dia bisa memiliha skuad terbaiknya yang tanpa halangan.

Paling mendapatkan perhatian adalah fokus dari stirker Mario Balotelli yang mendapatkan sorotan dari media seputar kemarahannya pada salah satu stasiun televisi. Meski demikian, Seedorf sudah mendinginkan keadaan dengan tetap mempercayai striker timnas Italia itu.

Di lain pihak, Inter juga memiliki kepentingan besar dari derby. Mereka butuh secepatnya memastikan tiket Europa League selepas hilangnya harapan ke Liga Champions.

Kemenangan dalam laga ini ditambah Torino, Verona dan Lazio gagal menang, memastikan mereka tak lagi tergeser dari enam besar. (ady)

Tags :
Kategori :

Terkait