LAMPU jalan di Desa Gorong-Gorong Kecamatan Seberang Musi sering padam. Kondisi ini mengakibatkan warga harus berhati-hati apabila melewati jalan pada malam hari. \"Kondisi lampu jalan padam ini sudah sering terjadi di desa kami,\" ujar Amir Syarifudin (60) desa sekitar. Dikatakannya, selain lampu padam didesanya, kondisi serupa terjadi pada desa Kalangan yang berada persis disebelah desanya. Namun lampu jalan yang padam pada desa tersebut tidak sesering lampu jalan yang padam didesanya. \"Kami harapkan PLN bisa menunjau lampu jalan didesa kami ini, karena kami selaku warga sangat membutuhkan lampu penerangan jalan ini,\" jelasnya.(505)
Jalan Gelap Gulita
Senin 28-04-2014,18:10 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :