Dikbud Usut Kepsek Terlibat Politik

Kamis 03-04-2014,20:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TAIS, BE - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Seluma, Muksir Ibrahim SPd mengatakan, kini pihaknya tengah menindaklanjuti laporan mengenai seorang oknum kepala sekolah (Kepsek)di Kecamatan Talo Kecil. Ditegaskannya, Kepsek bersangkutan berpotensi dipecat. “Kita segera memanggil oknum kepala sekolah tersebut. Namun kita masih merahasiakan siapa orangnya untuk sementara waktu ini,\" kata Muksir. Dijelaskannya, dari laporan masyarakat tersebut, oknum kepsek itu diduga membagikan stiker dan sejumlah uang agar memilih salah satu caleg pada Pemilu 9 April mendatang. Hal itu jelas saja sudah melanggar aturan, karena PNS tidak boleh terlibat kegiatan politik praktis. Untuk memastikan laporannya, pihaknya harus mendengarkan penjelasan dari yang bersangkutan. “Kita masih melakukan pemanggilan dan akan menganalisa sejauh mana keterlibatannya dalam berpolitik ini,” katanya. Kedepannya, lanjut Muksir, ia meminta seluruh masyarakat di Kabupaten Seluma menyampaikan laporan jika melihat ada guru dan kepala sekolah yang terlibat politik. Kepsek dan guru mempunyai tugas yang sama untuk bersama-sama mensukseskan Pemilu, bukan terlibat politik. “Jika mereka terlibat untuk tidak golput dalam Pemilu mendatang, tidak masalah. Namun jika mereka mengajak untuk memilih calon tertentu, maka hal itu yang harus dilaporkan,” katanya.(333)

Tags :
Kategori :

Terkait