ROMA - Tidak ada nama Mario Balotelli dalam daftar starting eleven AC Milan ketika menyambangi markas Lazio pada Serie A pekan ke-29 di Stadion Olimpico, Roma, Senin (24/3) dini hari WIB.
Balotelli yang selama ini menjadi pilihan utama di lini depan Milan ternyata dicadangkan pelatih Clarence Seedorf. Sebagai gantinya, Seedorf memilih menurunkan Giampaolo Pazzini.
Banyak yang menilai keputusan itu merupakan hukuman atas performa buruk Balotelli. Nah, tak ingin menimbulkan banyak omongan miring, Seedorf langsung menjelaskan alasan mencadangkan Balotelli.
\"Saya pikir Pazzini bisa memberikan kami sesuatu yang lebih untuk pertandingan ini dengan karakter yang dimilikinya. Sederhananya, saya memilih pemain yang bisa lebih membahayakan lawan,\" terang Seedorf pada Sky Italia.
Meski tak mencetak gol, Seedorf cukup puas dengan performa yang ditunjukkan Pazzini. Buktinya, mantan penggawa Inter Milan itu mendapat kesempatan menjalani pertandingan secara penuh.
\"Para pemain bekerja sangat keras dalam latihan dan terus menunjukkan perkembangan. Hasil pada hari ini merupakan langkah positif untuk pekan selanjutnya,\" tegas Seedorf. (jos/jpnn)