MUKOMUKO, BE – Kepala Bidang ESDM Kabupaten Mukomuko, Bachatiar Syofian menyampaikan bahwa kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) masyarakat masih aman. Pasalnya, sejauh ini belum adapermasalahan kelangkaan maupun kekurangan bbm di SPBU – SPBU yang ada di daerah tersebut. Namun, informasi yang ia terima dari beberapa karyawan yang bertugas di SPBU, diduga adanya penyusutan yang di distribusikan dari Bengkulu maupun Padang. Sehingga BBM yang diperuntukan bagi para konsumen cepat habis. “ Setahu saya , BBM didaerah ini aman – aman saja. Keluhan dari petugas SPBU yang saya tanya mengatakan adanya penyusutan,” katanya. Hanya saja, adanya dugaan penyusutan itu pun tidak dikomplain oleh pihak penggelola SPBU. Melainkan hanya menyampaikan secara lisan kepada kita, yang saat itu menanyakan hal tersebut. Syofi juga menyampaikan, jajarannya belum mengetahui dengan pasti dan secara resmi berapa kebutuhan yang ada di SPBU – SPBU dan apa kendala di lapangan. \"Hal itu dikarenakan dari pihak pengusaha itu belum ada koordinasi. Seperti dalam mengusulkan jatah BBM oleh pihak SPBU yang bersangkutan langsung meminta ke Pertamina. Dan, tidak ada tembusan ke Pemda dalam hal ini jajaran di ESDM,\" jelasnya.Kemarin, Dinas ESDM sedang membuat SK pembentukan tim pengendalian, penggunaan dan pemanfaatan BBM bersubsidi. Tim itu nantinya akan di Perbupkan untuk memudahkan tugasnya. “ SK tersebut tengah kita perbaiki. Setelah tim terbentuk barulah akan dilakukan langkah – langkah selanjutnya sesuai dengan tupoksi masing –masing dan saling berkoordinasi didalam tim,” katanya. Ditambahkan Syofi, untuk kebutuhan ataua kuota BBM subsidi bagi Kabupaten Mukomuko, yang ia terima dari ESDM Provinsi Bengkulu, khususnya untuk kuota tahun 2013 lalu. BBM jenis premium berjumlah 24.056 kilo liter, realisasi berdasarkan kuota sebanyak 85,7 persen. Jenis Solar 11.957 kilo liter dengan realisasi 85,5 liter. “ Inilah salah satu pedoman kita yang mengatakan stok BBM di daerah ini aman – aman saja,” demikian Syofi. (900)
Stok BBM Aman
Sabtu 22-03-2014,16:50 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :