Sultan “Masih” Buka Pintu ke Partai Lain

Selasa 04-02-2014,15:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE - Meskipun sudah ditunjuk sebagai ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrat, dan diberikan tanggung jawab untuk memenangkan Partai Demokrat di Provinsi Bengkulu. Sultan B Najamudin sepertinya masih membuka pintu untuk pinangan Parpol lain. Ketika dikonfirmasi mengenai kemungkinan merapat ke Parpol lain, Wakil Junaidi Hamsyah tersebut tidak memberikan jawaban pasti. Ia hanya menjelaskan, bila semua partai politik (Parpol) di Bengkulu merupakan sahabat baginya dan tidak ada persaingan. \"Saya tidak mau berandai-andai, karena saya merasa semua partai tersebut sahabat-sahabat saya dan  saya merasa ada didalamnya,\" kata Sultan. Sultan enggan menjelaskan lebih jauh mengenai pengangkatanya sebagai ketua badan pemenangan pemilu (Bapilu) di Provinsi Bengkulu. Adik kandang mantan Gubenur Bengkulu Agusrin M Najamudin tersebut, hanya menyatakan di Partai Demokrat dirinya ditunjuk lengasung oleh Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono. Sehingga namanya tidak masuk dalam struktural kepengurusan Partai di DPD Provinsi Bengkulu. Saat kembali ditanya mengenai spekulasi untuk gabung ke Parpol lain, seperti PPP yang disebut-sebut akan mengusung Sultan sebagai Gubernur tahun 2015 mendatang. Ia hanya menjawab saat ini masih fokus kepekerjaannya sebagai wakil Gubernur, terutama untuk menyukseskan pelaksanaan HPN. Sultan juga mengaku, selaku Ketua Bapilu dirinya fokus untuk memenangkan Partai Demokrat di Provinsi Bengkulu. \"Saya tidak pernah membuat keputusan sendiri, karena saya ditunjuk ketua umum sebagai ketua Bapilu maka saya laksanakan itu,\" tuturnya. Padahal dari beberapa spekulasi sebelumnya, banyak kalangan mengaitkan generasi keluarga Najamudin didunia Politik tersebut merapat ke Partai islam. Diantaranya PPP mengingat saat ini istri dari Agusrin M Najamudin merupakan petinggi PPP Provinsi Bengkulu. (320)

Tags :
Kategori :

Terkait