HPN Bantu Percepatan RSUD Kota

Minggu 02-02-2014,12:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, BE - Hari Pers Nasional (HPN) yang digelar, mendatangkan keuntungan tersendiri bagi Kota Bengkulu. Sebagaimana diungkapkan Walikota H Helmi Hasan SE, moment hari insan pers tersebut turut membantu percepatan pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bengkulu. \"Karenanya kita berharap pada hari puncaknya nanti, ibu Menteri Kesehatan dapat turun langsung meresmikan rumah sakit yang kita dirikan. Beliau sudah menyatakan komitmen untuk mendukung,\" ujarnya, kemarin. Selain meresmikan, Menteri Kesehatan, dr Andi Nafsiah Walinono Mboi SpA MPH, juga berkomitmen untuk memberikan 1 unit ambulans yang akan digunakan sebagai mobil operasional rumah sakit tersebut. \"Ini merupakan dukungan kongkrit beliau atas berdirinya rumah sakit di tanah kelahiran ibu negara pertama Republik Indonesia, Fatmawati,\" ujarnya. Selain itu, pemerintah pusat juga sudah berkomitmen untuk membantu penganggaran pertumbuhan rumah sakit itu. Sudah dipastikan, APBD Kota Bengkulu tidak memadai untuk memenuhi sendiri kebutuhan perkembangan sebuah rumah sakit. \"Selama ini kan cukup ironi bahwa sejak 68 tahun kita merdeka tapi tidak mempunyai rumah sakit sendiri. Padahal ibu negara pertama lahir disini. Karenanya kita bersyukur adanya dukungan anggaran dari pusat. Sebab, APBD kita tidak sanggup untuk menopang sendiri. Sekalipun sanggup, pasti akan memakan waktu yang lama,\" ungkapnya. Senada diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Kota, drg H Edriwan Mansyur MM. Menurutnya, pendirian RSUD Kota tergolong cepat dengan dana yang tidak seberapa. Menurutnya, hal ini dapat terjadi selain lantaran komitmen walikota, juga tidak terlepas dengan adanya peringatan HPN. \"Ada sementara di beberapa daerah itu rumah sakitnya setelah sekian tahun belum juga berdiri. Padahal anggarannya cukup besar. Kita Alhamdulillah dengan modal Rp 1 miliar sanggup mendirikan ini dalam 4 bulan efektif. Dengan konsep rumah sakit bertumbuh. Bersyukur juga HPN digelar di Bengkulu. Karena ikut banyak membantu,\" sampainya. Usai diresmikan nanti, Edriwan memastikan RSUD Kota Bengkulu telah menerima pasien dan memulai melayani warga yang sakit. Sejauh ini, pihaknya masih terus menerus membenahi tata manajemen rumah sakit mejelang dilaunching. \"Kedepan sesuai berapa anggaran yang kita dapatkan, bentuk rumah sakit ini juga akan kita rombak perlahan-lahan agar setiap pasien yang hadir menjadi betah,\" pungkasnya. (009)

Tags :
Kategori :

Terkait