Hal ini dilakukan PDAM guna mencapai target Millenium Development Goals (MDGs) pada tahun 2015 mendatang. Direktur PDAM Kepahiang Karmolis ST kepada BE menyampaikan jika pembangunan sumber air baru PDAM ini dananya berasal dari APBN tahun 2012.\"Pembangunan sarana dan prasarana untuk pelayanan air bersih dilakukan dalam rangka untuk memperluas layanan dan mencapai target MDGs layanan air minum tahun 2015,\" kata Karmolis.
Selain pembangunan pada tahun 2012 ini, tahun depan PDAM akan melakukan pembangunan bendug sumber air dan reservoir kapasitas 800 M3 dan Instalasi Pengolahan Air (IPA) dengan kapasitas 50 liter/detik. Sumber dana pembangunan ini berasal dari APBN, APBD, Hibah Luar Negeri dan Pinjaman Perbankan.\"Dengan pembangunan itu, pada tahun 2015 mendatang harapan kita semua wilayah Kepahiang dapat dilayani air minum,\" jelasnya.(505)