Tekad Dahlan Iskan Pulihkan Demokrat

Rabu 15-01-2014,08:52 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

JAKARTA, BE - Banyak masyarakat menduga elektabilitas Partai Demokrat semakin merosot menyusul beberapa kadernya yang terjerat kasus korupsi. Namun, Dahlan Iskan yang ikut dalam proses Konvensi Calon Presiden PD tetap optimistis partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu tetap mendapat tempat di masyarakat. Meski banyak pihak meramalkan elektabilitas PD akan semakin merosot pascapenahanan atas mantan ketua umumnya, Anas Urbaningrum, namun Dahlan tetap optimistis partai pemenang Pemilu 2009 itu mampu mendulang suara. Dahlan yang juga Menteri BUMN itu bertekad untuk mengangkat elektabilitas PD. \"Saya masih optimistis dengan Demokrat meski banyak yang mengatakan dengan tertangkapnya Pak Anas, Demokrat akan semakin hancur. Tapi saya tetap berkeyakinan lain,\" ucap Dahlan di Jalan Hang Tuah, Jakarta, Selasa (14/1). Pria asal Magetan ini justru merasa terpanggil untuk menularkan semangat kinerja yang positif, agar nama PD bisa terangkat. \"Saya justru semakin terpanggil untuk membenahi nama Partai Demokrat,\" ujarnya. Mantan Dirut PLN itu menambahkan, seorang pemimpin harus bisa tampil di saat-saat sulit. \"Saya merasa terpanggil untuk membenahi (Partai Demokrat-red) dan saya akan terus melakukan kerja nyata,\" pungkasnya.(chi/jpnn)

Tags :
Kategori :

Terkait