BENGKULU, BE- Penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang dilakukan BRI Cabang Bengkulu terus mengalami peningkatan. Setiap bualnnya penyaluran KUR yang dilakukan BRI Cabang Bengkulu terus meningka. Selama periode tahun 2013 lalu BRi Cabang Bengkulu berhasil menyalurkan kredit pemerintah tersebut sebesar Rp 54,7 miliar. \"BRI akan terus konsisten mendorong program pemerintah dalam melakukan penyaluran KUR. Hingga akhir tahun 2013 lalu khususnya BRI Cabang Bengkulu telah menyalurkan KUR senilai Rp 54,7 miliar,\" ungkap Asisten Manager Bisnis Mikro BRI Cabang Bengkulu, Maman Suhendarman. Dijelaskan Maman, jika dibandingkan dengan akhir tahun 2012 lalu, penyaluran KUR yang dilakukan BRI Cabang Bengkulu selama tahun 2013 tersebut mengalami peningkatan sebesar 24, 31 persen dengan jumlah debiturnya menyentuh angka 6.834 orang. Lebih lanjut Maman menjelaskan, jika dilihat dari perkembangan setiap triwulannya pada akhir tahun 2012 lalu Jumlah KUR yang disalurkan BRI Cabang Bengkulu sekitar Rp 44,03 miliar dengan jumlah debitur sekitar 5 ribu orang. Penyaluran KUR tersebut mengalami peningkatan sekitar Rp 3 miliar menjadi Rp 47,01 miliar dengan jumlah debitur mencapai 5 ribu debitur hingga triwulan I 2013. Pertumbuhan KUR yang disalurkan BRI tersebut terus mengalami peningkatan, pada triwulan II 2013 jumlah KUR yang dusalurkan BRI cabang Bengkulu sekitar Rp 51,75 miliar dengan jumlah debitur sebanyak 6 ribu debitur. Dan pada triwulan III 2013 ini jumlah KUR yang telah disalurkan BRI Cabang Bengkulu sekitar Rp 54 miliar dengan jumlah debitur sekitar 6.700 debitur. \"Selama tahun 2013 ini kita mengalami peningkatan sekiatar 24 persen dan kita optimis akan terus mengalami pertumbuhan setaipa tahunnya,\" tambah Maman. Lebih lanjut Maman menjelaskan hampir semua sektor menjadi debitur KUR ini, mulai dari Petani, pedagang, nelayan dan masih banyak lagi. Namun ia juga menjelaskan bahwa sebagian besar debiturnya dalah pedagang hal ini sesuai dengan lokasi Kota Bengkulu yang mayoritas bergerak pada sektor perdagangan. Peningkatan KUR ini tidak terlepas dari kemudahan yang diberikan BRi kepada masyarakat dalam mendapatkan Kredit program pemerintah tersebut. Dalam penyaluran KUR ini, nasabah tidak perlu menyediakan agunan sehingga mempermudah masyarakat dalam memperoleh KUR. Selain itu Maman juga menjelaskan untuk debitur KUR yang telah berhasil dan ingin mengembangkan usahanya dengan modal yang lebih besar, BRI siap membantu dengan program lanjutan yang pinjamannya lebih besar yang bisa mencapai Rp 100 juta. \"Nominal pembiayaan KUR ini sebesar Rp 20 juta, namun jika debiturnya sudah sukses dan ingin mengembangkan uasahany BRI siap membantu dengan memberikan kredit dengan nominal yang lebih besar lagi. Jika dilihat dari Share terhadap penyaluran kredit mikro. Kredit KUR mempunyai andil sekita 10 persen dari total penyaluran kredit mikro kita sebesar Rp 514,5, \" pungkas Maman.(251)
KUR BRI Tembus Rp 54,7 M
Jumat 10-01-2014,12:50 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :