Peminat Mobil Honda Tinggi

Rabu 08-01-2014,09:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Artha Honda Bengkulu BENGKULU,BE- Mobil keluaran Honda berbagai merk di  Bengkulu, masih dianggap sebagai mobil papan atas oleh masyarakat. Hal ini terbukti begitu banyak dan antusias masyarakat Bengkulu, mengambil pilihan mobil keluaran Honda berbagai merk.  Seperti Jenis Honda Jazz, C-RV dan tak kalah saing Honda Brio, meskipun baru beberapa bulan saja di louncing  Honda Brio. Terhitung sejak bulan Oktober lalu sudah 25 orang yang memesan Honda Brio tersebut dan itu masih sifatnya inden, Karena begitu tinggi peminat Honda Brio di Pulau Jawa. Suvervisor Artha Honda km 6,5 Kota Bengkulu Tani Wijaya di ruang kerjanya mengatakan, masyarakat Bengkulu sangat tinggi antusiasnya untuk membeli mobil keluaran Honda berbagai merk.  Pada tahun 2013 lalu terhitung dalam  6 bulan, Dealer Artha Honda km 6,5 Kota Bengkulu dapat menjual Mobil Honda berbagai merk sebanyak 63 unit. Lebih lanjut Tani Wijaya,  memaparkan bahwa khusus Mobil Honda Brio mempunyai bervariasi tipenya mulai tipe A, seharga 118 juta, tipe E seharga 129 juta dan tipe S seharga 123 juta. Sementara Honda Brio  Automatic 1200 cc memiliki tipe S dan E, tipe S seharga 139 juta dan tipe E 149 juta. Tidak hanya itu Honda Brio juga memiliki tipe Brio Sport 1300 cc baik manual maupun automatic. Mulai harga 105 juta sampai  dengan harga 195 juta Rupiah. Dikatakan Tani Wijaya,  selain memiliki keunggulan tarikan ringan dan kuat membawa beban juga irit bahan bakar. ”Mobil keluaran Honda tetap mampu bersaing dengan produk lain baik dalam maupun luar di pasaran automotif khususnya di Bengkulu,” lanjut Tani Wijaya. Disisi lain  Tani Wijaya mengatakan untuk tahu 2014 ini sekitar Bulan Februari  Honda akan mengeluarkan/ louncing  Honda Mobillio 1500 cc dan memiliki bangku tiga baris, dengan memiliki desain baik ekterior maupun interior yang mengikuti selera masyarakat.(CIK12)  

Tags :
Kategori :

Terkait