CURUP, BE - Hasil seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari tenaga honorer Kategori II (dua) dan penetapan formasi tenaga honorer yang dinyatakan lulus untuk masing-masing intansi, akan diumumkan Akhir Januari 2014. Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kabupaten Rejang Lebong, Amir Hamsyah, SE MM dikonfirmasi wartawan membenarkan kabar tersebut. \"Pada minggu ke empat Kementerian PAN-RB akan menyerahkan hasilnya minggu ke 4 Januari 2014, jadi jika tidak ada halangan pengumuman akan dilakukan tidak lama,\" terangnya. Sedangkan untuk pengumuman hasil kelulusan CPNS tahun 2013 untuk pelamar umum, segara serentak akan diumumkan tanggal 24 Desember 2013 begitu juga dengan di Kabupaten Rejang Lebong sesuai dengan formasi yang telah ditetapkan oleh Kementerian PAN-RB. \"Keterlambatan jadwal pengumuman tersebut, merupakan kewenangan pemerintah pusat, kita hanya menunggu hasilnya,\" kata Amir. Disinggung soal cukup banyak calo mengaku pejabat BKD menawarkan diri kepada para peserta CPNS, bisa meloloskan mereka dalam hasil pengumuman seleksi. Amir menegaskan, pihaknya berharap para peserta tidak percaya dan pihaknya tidak bertanggung jawab jika ada warga yang sampai tertipu. \"Kami tegaskan tidak ada calo yang bisa meloloskan peserta, jika ada yang percaya kami tidak bertanggung jawab,\" tegasnya. (999)
Akhir Januari, Pengumuman Honorer K II
Sabtu 14-12-2013,11:20 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :