BENGKULU, BE - Selain mendapatkan ratusan doorprize pada pelaksanaan Jalan Sehat Fantastic Four RBTV, peserta yang membeli formulir kegiatan tersebut juga akan mendapatkan Voucer Time Zone. \"Untuk pembelian formulir besok (hari-ini) red, panitia menyiapkan Voucer tambahan bagi para pembeli,\" ungkap Ketua Pelaksana Jalan Sehat, Susanto.
Dalam mengapresiasi masyarakat Bengkulu yang ingin membeli formulir jalan sehat tersebut panitia menyediakan dua jenis voucer. Voucer pertama yaitu berupa voucer bermain sedangkan voucer yang kedua adalah voucer diskon 50 persen di wahana permainan Time Zone.
\"Meskipun panitia sudah menyiapkan voucer, namun tidak semua pembeli bisa mendapatkan bonus voucer Time Zone tersebut karena stok yang disediakan panitia terbatas,\" tambahnya.
Sementara itu saat ditanyai mengenai doorprize yang disiapkan panitia, Susanto mengatakan jika semua doorprize tersebut sudah siap dan sudah berada di Graha Pena Rakyat Bengkulu. Dan pada saat pelaksanaan nanti semua doorprize sudah siap dan bisa dibawa pulang bagi yang beruntung.
\"Semua hadiah sudah stand by di graha pena kecuali empat ekor sapi karena tidak memungkinkan namun pada hari Minggu nanti semua sudah siap,\" papar Susanto.
Lebih lanjut ia menjelaskan saat ini formulir jalan sehat Fantastic Four RBTV dalam rangka HUT RBTV ke-4 dan HUT Provinsi Bengkulu ke-45. Sudah menipis sehingga dalam hari ini formulir jalan sehat tersebut akan habis. Sehingga bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan tersebut dan ingin mendapatkan doorprize tentunya harus berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Dalam mempermudah masyarakat dalam memperoleh formulir jalan santai tersebut panitia menyediakan formulir tersebut di beberapa titik seperti di Graha Pena Rakyat Bengkulu, Graha Pena Bengkulu Ekspress, Cemara Seluler, Radar Seluma, Radar Kepahiang dan Radar Pat Petulai. \"Selain itu masyarakat Bengkulu juga bisa mendapatkan formulir jalan sehat ini dengan cara menambah saldo tabungannya di Bank Bengkulu dengan nominal tertentu,\" jelas Susanto.
Seperti yang kita ketahui dalam rangka memperingati hari ulang tahun RBTV ke-4 dan Provinsi Bengkulu ke-45, RBTV menggelar kegiatan jalan Sehat Fantastic Four RBTV dengan menghadirkan doorprize utama berupa 4 unit mobil daihatsu Ayla, serta serba empat doorprize lainnya seperti empat unit sepeda motor, empat unit lemari es, empat unit sepeda dan serba emapat lainnya. (251)