25 Ribu Warga Belum Rekam e-KTP

Senin 11-11-2013,11:22 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

PASAR MANNA, BE - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Bengkulu Selatan terus mengingatkan warga BS untuk melakukan rekam data e-KTP. Pasalnya hingga saat ini ada 25 ribu lagi warga BS yang belum melakuk rekam e-KTP. Kepala Dinas Dukcapil BS, Drs Ismawan mengungkapkan, warga BS wajib KTP ada sebanyak 120 ribu jiwa. Dari jumlah itu sebanyak 95 ribu sudah melakukan rekam e-KTP. Sedangkan 25 ribu jiwa yang diperkirakan didominasi oleh pelajar, belum melakukan rekam e-KTP. Supaya warga BS bisa melakukan mau melakukan rekam e-KTP, Ismawan mengatakan, pihaknya akan keliling desa, kemudian mendatangi sekolah-sekolah. \"Program kami ke depan akan ke sekolah-sekolah khususnya SMA sederajat hingga perguruan tinggi di BS untuk melakukan rekam e-KTP di sekolah mereka,\" terang Ismawan.(369)

Tags :
Kategori :

Terkait