Centra Ikan Tawar

Jumat 08-11-2013,18:22 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Kades Sido Luhur Kecamatan Padang Jaya, Subaryana menjelaskan untuk potensi desa yang ada saat ini, masih terfokus pada budidaya ikan tawar jenis lele, gurami, nila, mas, dan patin. Desa yang mendapat julukan centra ikan tawar itu, saat ini tengah melakukan perkembangan budidaya ikan air tawar. \"Satu harinya 8 ton ikan air tawar dijual warga untuk dikirim ke beberapa daerah,\" kata Subaryana. Potensi ikan air tawar yang melimpah, pihak desa saat ini sedang menjajaki untuk pemanfaatan ikan air tawar menjadi produk turunan lainnya. Selama ini, warga hanya menjual ikan mentah saja. Sedangkan produk lain, seperti ikan salai dan abon ikan belum dikembangkan secara maksimal. \"Ikan air tawar ini bisa diolah menjadi produk-produk unggulan yang memiliki nilai ekonomis tinggi. Hal ini yang sedang dikembangkan oleh masyarakat dan kelompok tani,\" tukasnya. (117)

Tags :
Kategori :

Terkait