Butuh Pemuda Inspiratif

Kamis 31-10-2013,21:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Wakil Bupati (Wabup) Kaur Hj Yulis Suti Sutri, mengatakan  saat ini kabupaten Kaur membutuhkan pemuda yang inspiratif. Terutama dalam tahap pembangunan disegala bidang yang saat ini tengah dilakukan di Kabupaten Kaur.  \"Kita membutuhkan figur-figur pemuda santun, cerdas, inspiratif, inovatif, kreatif dan berprestasi,\" kata Wabup, kemarin.

Dikatakanya, pembangunan yang tengah dilakukan saat ini,  tidak hanya meliputi pembangunan fisik. Tetapi juga mencakup pembangunan non fisik yang lebih difokuskan kepada peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).

Sehingga peran-peran pemuda didalamnya sangat dibutuhkan. Tetapi dalam hal ini pemuda yang mampu menawarkan sebuah terobosan yang kreatif dan inovatif.

\"Melalui hari Sumpah Pemuda maka harus direnungkan nilai-nilai yang terkandung dalam Sumpah Pemuda, semoga bangsa Indonesia dapat memetik hikmah kandungan yang terdapat dalam nilai-nilai Sumpah Pemuda,\" jelasnya.(823)

Tags :
Kategori :

Terkait