DOKTER gigi mungkin sudah sering menyarankan anda untuk melakukan flossing atau membersihkan sela-sela gigi dengan menggunakan dental floss atau yang populer sebagai benang gigi. Sudahkah anda melakukannya? Jika belum sebaiknya anda mulai melakukannya secara rutin. Sebab nyatanya flossing tak hanya bermanfaat bagi gigi dan gusi, tetapi juga pada sendi.
Menurut penelitian terbaru yang diterbitkan dalam PLoS Pathogens, flossing memiliki implikasi lebih dari kesehatan gusi. Sebab, penelitian menemukan bakteri penyebab penyakit periodontal yang berdampak pada perkembangan dan keparahan rheumatoid arthritis (RA).
\"RA dan penyakit gusi secara mengejutkan memiliki kondisi klinis yang serupa,\" kata penulis utama studi, Jan Potempa, PhD, DSc, seperti dilansir laman Prevention, Kamis (24/10).
Dalam studi itu Jan menggunakan tikus untuk memantau cara patogen umum memperburuk jalannya RA. Penyakit periodontal merupakan peradangan yang disebabkan oleh infeksi, sementara RA adalah penyakit autoimun.
\"Pada akhirnya sistem kekebalan tubuh menyerang jaringannya sendiri, sehingga menyebabkan hilangnya gigi dan perusakan parah, serta melumpuhkan fungsi sendi yang disebut RA,\" bebernya.
Lantas bagaimana sebenarnya bakteri dalam mulut bisa mempengaruhi sendi? Para ahli percaya bahwa ini akibat porphyromonas gingivalis atau bakteri yang menyebabkan modifikasi tidak wajar pada protein. Akibatnya ketika sistem kekebalan tubuh berada dalam fase \'siaga tinggi\' karena peradangan, maka protein akan dianggap sebagai musuh. Padahal, protein terdapat di berbagai tempat di tubuh, salah satunya di sendi dan itulah awal perkembangan RA.
Oleh sebab itu, jangan tunda lagi saran dokter gigi untuk mulai flossing. Sebab, kesehatan mulut merupakan penanda penting bagi yang terjadi di dalam tubuh anda. Meskipun mungkin awalnya terasa sulit dan tak nyaman, namun rutin flossing setidaknya sekali sehari membantu menjaga mulut tetap sehat dan bersih.(fny/jpnn)