ANDA tentu memiliki banyak teman sebaya di lingkungan rumah maupun tempat kerja. Dari sekian banyak teman yang dimiliki, anda hanya bisa merasa tertarik dan jatuh cinta pada orang tertentu saja yang jumlahnya sedikit, bahkan hanya satu orang.
Antropolog biologi yang berasal dari Rutgers University, AS, Helen Fisher, mengatakan bahwa jawabannya adalah keterkaitan antara proses beberapa bahan kimia di otak.
Beberapa bahan kimia otak, termasuk dopamin dan testosteron, berperan dalam perjalanan seseorang terkait masalah asmara dan seks. Dalam penelitian terakhirnya, Helen menemukan bahwa otak seseorang yang sedang jatuh cinta terlihat sangat berbeda dibandingkan otak orang yang tidak sedang jatuh cinta.
\"Respons ini serupa seperti mereka yang sedang kecanduan. Sebab dua area otak daerah tegmental ventral, yang dikenal sebagi pabrik dopamin, juga terkait dengan fungsi otak yang mengatur keinginan dan obsesi,\" kata Helen, seperti dilansir laman Fox News, Rabu (23/10).
Lalu apa sebenarnya yang menyebabkan seseorang jatuh cinta hanya pada satu orang tertentu dan bukan orang lain?
Untuk mengetahuinya, Helen meneliti beberapa literatur ilmiah untuk menentukan bahan kimia otak yang berhubungan dengan sifat-sifat fisiologis, seperti tingginya tingkat dopamin atau testosteron. Namun dalam serangkaian studi di tahun 2009 hingga tahun 2012, ia justru menemukan ada empat sistem neurokimia yang terkait dengan kepribadian, antara lain dopamin, serotonin, testosteron dan estrogen/oksitosin.
Helen kemudian menguji penilaian kepribadian untuk menentukan sistem fisiologis dominan pada orang tertentu. Ia melibatkan 28.000 orang pada sebuah website khusus untuk penelitian ini dan kemudian mengamati siapa yang mereka pilih. Hasilnya, orang dengan tipe kepribadian yang berbeda tampaknya lebih tertarik antara satu sama lain.
Orang dengan sistem dominan dopamin cenderung impulsif, mencari hal dan pengalaman baru, namun mudah bosan. Mereka yang dominan dopamin juga cenderung penasaran dan energik.
\"Mereka menyukai jenis mereka sendiri,\" kata Fisher pada kelompok dopamin aktif ini.
Sementara itu, mereka yang lebih dominan terhadap serotonin memiliki tipe kepribadian yang jarang cemas dan lebih ramah. Mereka juga cenderung teliti, taat beragama, mengikuti aturan, dan tertib. Orang-orang ini juga lebih banyak memilih pasangan dengan jenis yang sama.
\"Di samping kedua hormon tersebut, terdapat dua kelompok peserta yang tertarik dengan kebalikan jenisnya. Mereka dengan dominan testosteron yang cenderung sangat analitis, kompetitif dan emosional, banyak tertarik pada orang dengan dominan estrogen dan oksitosin yang cenderung empati, dapat dipercaya dan introspektif,\" kata Helen lebih lanjut.
Perlu diingat bahwa meskipun testosteron dan estrogen sering dianggap sebagai hormon khusus pria dan wanita, namun sebenarnya hormon-hormon ini dimiliki juga baik oleh pria maupun wanita.
Oleh sebab itu, Helen dalam pembicaraannya di Being Human Conference menegaskan bahwa hormon-hormon ini secara spesifik dimiliki oleh setiap orang. Kepada siapa anda tertarik dan jatuh cinta muncul mungkin disebabkan oleh adanya persamaan atau perbedaan dalam dominan hormon yang anda dan pasangan anda miliki.(fny/jpnn)