ESDM Rehab Lampu Jalan

Selasa 17-09-2013,18:07 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KEPAHIANG, BE - Lampu jalan sepanjang Kecamatan Ujan Mas hingga Jalur Dua Kecamatan Merigi sengaja dinyalakan siang hari oleh Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Hal ini sendiri dilakukan mengecek keberadaan lampu rusak untuk dilakukan perbaikan. \"Memang sejak Minggu (15/9) hingga Senin (16/9), lampu jalan didaerah Merigi dan Ujan Mas sengaja dinyalakan. Ini untuk mengetahui sekaligus pendataan kerusakan lampu dan time switcher pada lampu jalan tersebut,\" ujar Kadis ESDM Kepahiang, Drs Khaidir Isim kemarin. Dikatakannya, apabila ada lampu yang tidak menyala, maka hal tersebut memastikan lampu tersebut sudah rusak. Dan pihaknya akan melakukan penggantian terhadap lampu jalan tersebut. \"Dari pendataan sementara Bidang Kelistrikan ESDM, lampu yang masih baik ada 85 persen, sisanya mengalami kerusakan,\" jelasnya. Menurutnya, kerusakan lampu jalan dikarenakan banyak hal baik karena dari bola lampu yang putus, kerusakan pada switcher dan ada pula komponen pada box lampu jalan yang diduga dirusak dengan sengaja oleh orang tak bertanggung jawab. \"Macam-macam kerusakannya itu. Ada yang bohlamnya putus, ada pula switcher-nya yang rusak, ada pula yang memang sepertinya dirusak warga yang jahil. Karena box-nya itu tidak terkunci, makanya akan kami siapkan kunci box listrik itu,\" imbuhnya. Dikatakannya, pihaknya menghimbau kepada masyarakat agar dapat bersama-sama menjaga dan melakukan pengawasan terhadap lampu jalan ini. Hal ini karena penerangan lampu jalan gunanya untuk masyarakat secara luas. \"Kami mengimbau warga untuk sama-sama menjaga. Kalau ada indikasi dirusak orang tak bertanggung jawab. Laporkan pada kami atau pemerintah desa dan kecamatan setempat,\" tandasnya. (505)

Tags :
Kategori :

Terkait