Fiorentina gagal memetik kemenangan ketika menjamu Cagliari. Gol di menit-menit akhir yang diciptakan oleh Mauricio Pinilla membuat laga berakhir 1-1.
Pertandingan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (15/9/2013) malam WIB, bisa dibilang bukan pertandingan yang menyenangkan untuk La Viola. Bukan hal yang aneh jika akhirnya Vincenzo Montella kesal karenanya.
Soccernet mencatat bahwa tuan rumah punya catatan shots yang lebih baik, yakni 16:6. Namun, hanya 2 tembakan dari Fiorentina yang akhirnya berstatus tepat sasaran.
Setelah bermain imbang tanpa gol di babak pertama, petaka pertama untuk Fiorentina datang pada menit ke-51. Bomber mereka, Mario Gomez harus ditarik keluar lapangan karena cedera.
Cedera pemain asal Jerman tersebut diprediksi serius. Lutut kanannya sampai harus dibebat ketika dia dibawa meninggalkan lapangan. Posisi Gomez kemudian digantikan oleh Oleksandr Yakovenko.
Dua puluh menit setelah Gomez ditarik keluar. Fiorentina akhirnya unggul. Sundulan dari Borja Valero, setelah usaha yang sama dari Giuseppe Rossi sebelumnya gagal, membobol gawang Michael Agazzi.
Fiorentina berusaha menambah gol dengan menguasai jalannya laga. Namun, sejumlah usaha mereka untuk menembus pertahanan Cagliari gagal.
Malah tim tamu yang akhirnya menyamakan kedudukan. Berawal dari umpan silang Victor Ibarbo, bola disambut dengan sundulan oleh Pinilla di menit ke-89. Gawang Norberto Neto pun bobol.
Sudah kedudukan disamakan, Fiorentina pun harus kehilangan satu pemain, yakni David Pizarro. Dia mendapatkan kartu merah langsung lantaran melakukan protes kepada wasit De Marco. Pizarro merasa Nicola Murru telah melakukan pelanggaran terhadap Rossi, namun wasit menyatakan tidak.
Hasil imbang ini memutus dua kemenangan berurutan yang sebelumnya didapat Fiorentina. Mereka kini berada di posisi keempat dengan nilai 7. Sementara Cagliari berada di posisi delapan dengan nilai 4.