BULAN Ramadhan telah datang. Suci, penuh ampunan. Puasa pun jadi tanda sekaligus praktek utama penyucian lahir batin. Sebuah persiapan panjang menyambut hari kemenangan Idul Fitri.
Tak ada salahnya mendekorasi ulang hunian Anda. Maksudnya, tak lain agar seirama dengan suasana batin penuh syukur. Penataan ulang ini juga bisa menjadi wujud kegembiraan kita saat menerima tamu serta kerabat yang datang bersilaturahim. Tapi semoga ini bukan pertanda konsumtif. Apalagi konon kabarnya, di bulan puasa pengeluaran para ibu rumah tangga untuk belanja harian ikut meningkat.
Karena itu, persiapan jauh-jauh hari, menentukan budget dan cerdas mendekorasi hunian menjadi kunci utamanya. Kami berikan tips-tips untuk mendekorasi hunian menyambut lebaran :
1. Pengecatan
mengganti cat ruangan sebagai alternatif menciptakan suasana baru di tengah kondisi budget yang terbatas. Hal-hal penting yang perlu Anda perhatikan ialah:
material cat harus berkualitas, menyerahkan pengecatan pada tukang yang ahli serta sedikit teknik mengekspos kontras warna namun tetap harmonis.
tentang teknik kombinasi warna cat plafon, dinding dan lantai. Pemilihan warna cat interior hendaknya jangan terfokus pada cat dinding saja. Agar lebih optimal Anda perlu memberhatikan warna plafon dan lantai. Kombinasi warna ketiga elemen itu akan menciptakan efek tertentu bagi hunian Anda. Setelah menyimaknya, silakan menentukan sendiri efek yang Anda inginkan atas ruangan-ruangan dalam runian Anda.
tentang trik harmonisasi 2 warna cat kontras . Boleh jadi Anda ingin memberi kejutan penampilan interior Anda dengan menampilkan warna-warna kontras di ruangan. Agar penampilannya tetap harmonis lagi mengalir Anda perlu tahu beberapa kiat dasarnya. Setidaknya ada dua kiat yang bermanfaat: menggunakan furniture yang mengandung dua warna kontras pilihan Anda. Serta gunakan lukisan atau pigura lukisan yang memiliki 2 warna kontras pula.
2. Menambahkan berbagai aksesori.
> menentukan tema serta warna dekorasi untuk Lebaran tahun ini. Barulah aksesori baru dihadirkan.
>Di sofa, aksesori baru ini bisa hadir dengan biaya tak melangit: sarung bantal baru nan apik. Tentu, warna sarung bantal anyar itu bisa disesuaikan dengan tema besar yang telah ditentukan. Bisa pula, warna sarung bantal itu berperan sebagai pemberi aksen.
>Beberapa vas bunga nan elok bisa hadir memerindah rumah Anda kala Hari Kemenangan tersebut datang. Di sini, lagi-lagi, sesuaikan warna vas ataupun kembang dengan tema besar tadi.
>Aksesori lain nan cekatan memerelok rumah masih ada. Antara lain runner (taplak meja pendek dan memanjang), taplak, berbagai bentuk wadah kue/stoples, dan lain-lain. Jangan lupa untuk menyesuaikan warna dan corak aksesori-aksesori itu dengan tema besar.
3. Mengubah tata letak perabot.
>Yang mendasar dalam hal itu adalah tata letak yang simpel, tak terlalu penuh.
>Saat Lebaran, bisa dikatakan bahwa ruang keluarga sering menjadi ruang makan tambahan gara-gara tamu ataupun kerabat yang bertandang cukup banyak. Alhasil, upayakan agar ruang keluarga lebih longgar.
Bila perlu, beberapa perabot untuk sementara tidak digunakan agar ruang keluarga lebih longgar. Semisal, lemari dan meja di ruang tersebut dienyahkan; beberapa kursi duduk diletakkan menyandar tembok sehingga daya tampung tamu ruang itu lebih banyak.
Demikian kami berikan tips-tips mendekorasi hunian menyambut lebaran dengan meminimalisir budget. Semoga berguna untuk Anda. (net)