ARGA MAKMUR, BE - Bangunan pondok pengawasan hutan yang berada di areal wisata air terjun Kemumu sudah bertahun-bertahun terbengkalai . Padahal keberadaan pondok itu sangat penting untuk mengawasi hutan lindung di wilayah itu. Kadishutbun Bengkulu Utara, Sahat M Situmorang AP MM melalui Kabid polhut, Ir sanggam Purba mengatakan terbengkalainya pondok hutan tersebut karena minimnya anggota polhut yang dimiliki.\"Anggota polhut juga tidak mungkin untuk berjaga terus di lokasi. Sesekali tetap kita cek untuk melaksanakan pengawasan,\" jelas Sanggam.
Untuk penjagaan pondok itu diintensifkan pada hari-hari besar seperti hari raya idul fitri. Selain menjaga lokasi hutan, polhut juga menjaga warga yang berkunjung ke objek wisata kemumu. Pasalnya obyek wisata air terjun Kemumu tersebut sering makan korban. Penggundulan hutan di hutan lindung Kemumu masih terus terjadi karena kurang kesadaran masyarakat. \"Kedepannya akan disosialisasikan terkait pentingnya keberadaan hutan kepada masyarakat,\" demikian Sanggam. (117)