AS Roma melakukan gebrakan di bursa transfer musim panas ini. Klub Ibu Kota Italia ini berhasil mendapatkan salah satu pemain yang jadi incaran klub-klub besar Eropa, Kevin Strootman. Roma telah mencapai kata sepakat dengan PSV Eindhoven untuk memboyong Strootman ke Olimpico Roma. Sebagaimana dikutip Football-Italia, pihak I Giallorossi harus merogoh kocek 17 juta euro plus bonus dua juta euro untuk mendapatkan servis pemain yang sebelumnya diincar Manchester United, Chelsea hingga AC Milan tersebut. Strootman kabarnya akan tiba di Roma pada petang ini waktu setempat, untuk kemudian menandatangi kontrak berdurasi empat tahun. Di Roma, gelandang yang notabene kapten Timnas Belanda di Euro U-21 ini akan mendapat bayaran 2,2 juta euro permusim. Strootman memulai kariernya di klub Sparta Rotterdam. Tiga tahun di Rotterdam, dia sukses menunjukkan kualitasnya sehingga direkrut FC Utrecht, sebelum akhirnya meroket bersama PSV Eindhoven di musim 2011. Strootman kini merupakan salah satu anggota skuad Timnas senior Belanda dan telah memainkan 18 caps untuk De Oranje, dengan koleksi satu gol. Strootman disebut-sebut sebagai bintang masa depan Belanda, dan jadi penerus gelandang andalan Belanda seperti Wesley Sneijder, Nigel De Jong dan Rafael van Der Vaart.(**)
Roma Gaet Bintang Muda Belanda
Rabu 17-07-2013,10:00 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :