Jalan Dipasang Kursi

Rabu 12-06-2013,15:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

LEBONG SAKTI, BE – Jalan raya yang melintasi Desa Suka Bumi Kecamatan Lebong Sakti, Lebong, dipasangi kursi oleh warga setempat. Penyebabnya, warga kesal karena jalan tersebut sudah banyak yang rusak sehingga sering menyebabkan kecelakaan lalu lintas. Namun hingga kini belum juga diperbaiki oleh pemerintah daerah. Pemasangan kursi di tengah jalan itu dilakukan warga Selasa (11/6) kemarin. Kursi itu diletakkan persis di lubang jalan untuk menandai pengguna jalan agar tidak masuk ke lubang di jalan tersebut. Diki (26), warga Desa Suka Bumi, mengatakan, di akibat jalan berlubang tersebut hampir setiap hari ada pengendara yang jatuh. \"Tadi malam saja (Senin malam, red) sudah ada dua orang yang jatuh akibat masuk ke lobang itu. Kalau mau dibilang hampir setiap hari ada saja yang jatuh di lobang itu. Apalagi, malam tadi pas hujan, jadi lobang itu tidak kelihatan karena tergenang air. Sehingga banyak yang jatuh saat masuk ke lobang yang dalamnya sekitar 10 cm itu,\" ungkap Diki. Diki berharap agar pihak pemerintah daerah melalui dinas terkait segera memperbaiki jalan tersebut agar tidak menimbulkan korban jiwa. \"Jalan ini merupakan jalan lintas Muara Aman-Curup, jadi pengendara yang lewat di jalan tersebut sangat banyak. Jalan ini rusak sudah hampir satu tahun dan belum pernah diperbaiki,\" kata diki. Terpisah, Kabid Binamarga, Ferdinan Agustian ST yang ditemui wartawan di lokasi jalan rusak tersebut, mengatakan, pihaknya dalam waktu dekat akan segera memperbaiki jalan tersebut. Apalagi, pihaknya juga sudah banyak menerima laporan jika banyak korban akibat lubang dijalan tersebut. \"Memang jalan tersebut jalan provinsi, tapi dalam waktu dua sampai tiga hari ini akan kita perbaiki dengan dicor. Sebab, jalan ini sering terendam air, sehingga pembangunannya harus dicor bukan diaspal. Perbaikan jalan ini nantinya kita gunakan dana pemeliharaan Dinas PU Lebong,\" jelas Agus.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait