Kepala SDLB Tumpang Tindih

Sabtu 27-04-2013,17:50 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BINTUHAN,BE – Tumpang tindihnya kepemimpinan Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) mendapat sorotan, karena membingunkan wali murid. Selama ini, wali murid hanya mengetahui Kepala Sekolah  Muslihun SPd, yang juga menjabat sebagai Kasi Kurikulum Dikdas Dispenbud Kaur. Tetapi lantaran Muslihun jarang masuk membuat wali murid memprotes akibat kebutuhan anak didik tidak diperhatikan. Sedangkan Dinas juga mengangkat Plh Kepala SDLB Dedi Eko Saputra. \"Status Muslihun SPd sebagai Plt Kepala SDLB. Tetapi lantaran Kepala SDLB harus orang yang memiliki keahlian khusus dalam bidang pendidikan bagi murid Autis, Tuna Grahita dan Tuna Daksa. Maka diangkat seorang Kepala lagi dari guru SDLB tersebut yakni Dedi Eko Saputra dengan status sebagai Pelaksana Harian (Plh) Kasek SDLB. Jadi, Dedi Eko Saputra diangkat sebagai Plh untuk menjalankan tugas sehari-hari karena membidanginya. Untuk diangkat sebagai Plt secara kepangkatan belum mencukupi, sehingga Muslihun tetap menjadi Plt SDLB untuk membantu tuhas Plh Dedi,\" ujar Kadispenbud Kaur M Daud Abdullah SPd melalui Kabid Dikdas Yuhardi SPi, kemarin. Dikatakanya, adanya dualisme Kepala SDLB ini tidak menjadi persoalan, karena mereka mempunyai tugas masing-masing. Untuk Plh Kepala SDLB Dedi mengurusi anak-anak dalam proses belajar mengajar, sedangkan Plt Kepsek SDLB muslihun mengurusi Adminsitrasinya. \"Tidak ada kendala semuanya berjalan dengan baik, namun demikian pihaknya tetap akan menyikapinya agar Kepsek yang akan ditunjuk satu kepsek. Namun hal ini masih sementara apalagi Muslihun akan segera menjabat kepsek SMPN 5 Maje,\" jelasnya. Dijelaskanya, untuk saat ini Plt Kepala  Muslihun SPd di SDLB untuk membantu, karena peran dia masih diperlukan bagi pencairan anggran kebutuhan SDLB. Sebab seorang Plh tidak dapat melakukan pencairan anggaran. Oleh karenanya jabatan Kasek SDLB terpaksa dijabat 2 orang. \"Jadi Dalam tugas pendidikan sudah ada Plh yang merupakan guru SDLB karena sesuai bidangnya, jadi tidak ada persoalan,\" jelasnya.(823)

Tags :
Kategori :

Terkait