BACA JUGA:Ingin Rezeki Datang Secepat Kilat, Kata Syekh Ali Jaber Rutinkan Wirid Ini Setelah Subuh
BACA JUGA:Ingin Rezeki Melimpah Bahkan Mengalir ke Tetangga, Amalkan Saran Dari Mbah Moen Berikut
Allah SWT berfirman dalam Surah Fatir, ayat 3, yang artinya:
"Wahai manusia, ingatlah nikmat Allah kepadamu! Adakah pencipta selain Allah yang dapat memberikan rezeki kepadamu dari langit dan bumi? Tidak ada Tuhan selain Dia. Lalu, bagaimana kamu dapat dipalingkan (dari ketauhidan)?,".
2. Mengkhianati Istri dan Anak
Seorang suami adalah pemimpin dalam keluarga dan bertanggung jawab untuk mencari nafkah bagi dirinya dan orang-orang yang menjadi tanggungannya. Oleh karena itu, suami menjadi perantara rezeki bagi keluarga.
Namun, jika suami menggunakan rezeki yang didapatkan untuk tujuan maksiat, seperti berjudi atau melakukan perbuatan tercela lainnya, maka hal ini merupakan bentuk pengkhianatan terhadap istri dan anak.
Bukannya memberikan rezeki untuk kebutuhan keluarga, harta tersebut malah digunakan untuk perbuatan yang buruk.
Nabi Muhammad SAW bersabda dalam sebuah hadits yang artinya:
"Sungguh, tidaklah engkau menginfakkan harta dengan tujuan mengharapkan wajah Allah, kecuali kamu akan mendapatkan pahala hingga makanan yang kamu berikan kepada istrimu," (HR Bukhari).
3. Menyembunyikan Sesuatu dari Suami
Salah satu hal yang dapat menghambat rezeki dalam rumah tangga adalah ketika seorang istri menyembunyikan sesuatu dari suaminya.
BACA JUGA:Agar Pekerjaan Menjadi Mudah dan Rezeki Berkah, Mbah Moen Bagikan 5 Kuncinya
BACA JUGA:Amalkan 5 Doa Berikut Ini, Bila Ingin Rezeki Mengalir Setiap Hari
Meskipun dalam Islam disebutkan bahwa harta istri adalah haknya, namun keterbukaan dan transparansi tetap menjadi hal yang sangat penting dalam kehidupan berumah tangga.
Keterbukaan istri mengenai pengelolaan harta dimaksudkan agar suami dapat memberikan nasihat atau mengingatkan jika diperlukan.