JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menjadi partai ke-5 yang menyerahkan daftar bakal calon anggota legislatif (caleg) ke KPU, Senin (22/4). Dipimpin langsung oleh Ketua Umum Suryadharma Ali, PPP menyerahkan berkas 560 bakal calegnya.
\"PPP telah mendaftarkan para calon anggota legislatif dari 77 dapil ke KPU. Setelah kami melakukan seleksi yang sangat ketat, dari 560 orang caleg seluruhnya dapat kita penuhi,\" kata Suryadharma di kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Senin (22/4).
Menurutnya, proses penyaringan bakal caleg berjalan sangat lancar dan disambut antusiasme tinggi masyarakat. Mulai dari ulama, aktifis, politisi, mantan birokrat anggota TNI, dan selebriti mendaftar untuk jadi caleg partai berlambang ka\"bah itu.
Lebih lanjut, Suryadharma mengatakan bahwa PPP menargetkan perolehan minimal 12 persenkursi parlemen untuk pemilu mendatang.
\"Duabelas persen optimis, yang lain terbuka kemungkinannya dengan kerja keras jadi mungkin saja jadi 14-15 persen,\" papar menteri agama itu.
Komposisi bakal caleg PPP terdiri dari 354 orang laki-laki dan 206 perempuan. Dari jumlah caleg perempuan, 20 diantaranya diberikan nomor urut 1. Dari tingkat pendidikan, sebanyak 14 orang bakal caleg PPP bergelar doktor dan 111 orang bergelar S2.
Soal caleg menteri, SDA kembali menegaskan bahwa tidak satu pun menteri asal PPP yang maju sebagai caleg.
\"Menteri dari PPP dilarang nyaleg, harus konsentrasi menyelesaikan tugas-tugasnya sebagai anggota kabinet bersatu II,\" tandasnya. (dil/jpnn)
PPP Optimis Raih 12 Persen Kursi Parlemen
Senin 22-04-2013,21:00 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :