BENGKULUEKSPRESS.COM- Darah memiliki peran yang sangat vital dalam tubuh manusia, mulai dari mengangkut oksigen ke berbagai organ hingga mengatur suhu tubuh.
Oleh karena itu, menjaga kesehatan darah menjadi prioritas bagi banyak orang. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengonsumsi makanan pembersih darah.
Ahli kesehatan dan pendakwah, dr Zaidul Akbar, membagikan resep sehat berbahan herbal yang efektif untuk membersihkan darah.
BACA JUGA:Cara Agar Mie Instan Tetap Sehat, dr Zaidul Akbar Bagikan Rahasia Saat Memasaknya
BACA JUGA:Ternyata Banyak Salah Kaprah tentang Cuci Mulut, dr Zaidul Akbar Jelaskan yang Benar
Hal tersebut disampaikan dr Zaidul Akbar dalam suatu kajian yang videonya diunggah oleh kanal Youtube dr Zaidul Akbar Official.
Dalam kajiannya, dr. Zaidul Akbar menjelaskan bahwa semua makanan yang termasuk dalam kategori bawang-bawangan memiliki khasiat yang bermanfaat untuk membersihkan darah.
"Semua jenis bawang-bawangan itu bagus buat kalau pembuluh darah, seperti bawang merah, bawang putih, ya yang permentasi juga bagus itu," terang dr Zaidul Akbar.
Selain itu, habbatussauda dan kunyit juga memiliki khasiat yang sama dalam membersihkan darah.
Mengonsumsi kedua bahan herbal ini dapat membantu mendukung kesehatan darah dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Untuk membersihkan lemak dalam darah, Anda disarankan untuk mengonsumsi buah alpukat secara rutin.
Alpukat kaya akan lemak sehat dan nutrisi yang dapat membantu menurunkan kadar lemak jahat, sehingga mendukung kesehatan jantung dan sirkulasi darah yang lebih baik.
BACA JUGA:Cara Ampuh Menghilangkan Sakit Tenggorokan, dr Zaidul Akbar Bagikan Resepnya
BACA JUGA:7 Manfaat Biji Ketumbar untuk Kesehatan, dr Zaidul Akbar: Salah Satunya Mengatasi Sakit Kepala
"Kemudian buat lemaknya yang sehat bisa pakai alpukat, jadi alpukat makan aja tiap hari itu buat lemak buat bersihkan darah, menguatkan pembul darah juga bisa," tambah dr Zaidu Akbar.