JAKARTA - Menjelang akhir masa jabatannya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tampaknya akan melakukan perombakan di jajaran pejabat Kementerian/Lembaga (K/L). Terutama jabatan Menteri Keuangan yang kini dijabat Agus Martowardojo yang terpilih sebagai gubernur Bank Indonesia. Namun, selain Agus, peluang pergantian di kementerian lain juga bisa terjadi. Hal itu tidak dibantah atau dibenarkan Mensesneg Sudi Silalahi. \"Belum. Tapi yang pasti Menkeu, yang lain kita lihat perkembangan. Bisa ganti, bisa perombakan,\" jelas Sudi di Kantor Presiden, Rabu (10/4). Begitu juga ketika ditanya soal kemungkinan pergantian Kepala BKPM Chatib Basri. \"Kita tunggu saja nanti,\"ujarnya. Sebagai informasi, Chatib Basri disebut-sebut bakal menggantikan Agus Martowardjojo sebagai Menkeu. Ketika disinggung apakah perombakan jajaran pejabat K/L tersebut akan bersamaan dengan pergantian Kapolri dan Panglima, Sudi enggan menjelaskan. Dia hanya menjawab bahwa masih ada proses yang masih harus dilakukan. \"Seperti yang disampaikan. Panglima pensiun bulan Agustus. Kapolri tahun depan pensiun. Ada proses yang masih kita tunggu. Sabar saja, nanti akan diumumkan,\" tegas Sudi. (flo/jpnn)
Istana Isyaratkan Reshuffle Kabinet
Rabu 10-04-2013,22:58 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :