Agar Segera Terlepas dari Kesulitan, Amalkan Doa Nabi Yunus AS Berikut Ini

Selasa 04-06-2024,20:16 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKSPRESS.COM- Dalam menghadapi kesulitan atau cobaan dalam menjalani hidup, sering kali kita merasa sangat berat dan bisa membuat kita putus asa.

Keimanan kepada Allah SWT adalah yang membuat kita tetap sabar dalam menghadapi segala kesulitan tersebut.

Namun, di balik kesulitan, Allah SWT selalu memberikan jalan keluar yang terbaik bagi hamba-Nya. Mungkin Allah sedang menguji seberapa kuat iman seseorang hamba.

BACA JUGA:Agar Bisa Memberikan Syafaat Kepada Orang Tua, Amalkan Doa Berikut Ini

BACA JUGA:Setelah Makan Makanan Syubhat, Amalkan Doa Berikut Ini, Semoga Permohonan Ampun

Allah tidak akan memberikan cobaan melebihi kemampuan seorang hamba. Sebagai umat Islam, sangat baik untuk kita berdoa kepada Allah SWT agar kesulitan atau cobaan yang kita hadapi mendapat jalan keluar dan diringankan.

Salah satu doa agar bisa terlepas dari kesulitan adalah doa dari Nabi Yunus AS. Dimana doa ini berasal dari Al Qur'an surah Al Anbiya ayat 87.

Adapun bacaan doa Nabi Yunus AS agar terlepas dari kesulitan adalah:

لَاإِلٰهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ

(Laa ilaha illa anta subhanaka inni kuntu minadz dzolimin).

BACA JUGA:Ingin Keluarga Penuh dengan Keberkahan, Amalkan Doa Berikut Ini

BACA JUGA:Saat Amarah Tengah Bergejolak, Amalkan Doa Beriku ini untuk Meredamnya

Artinya:

"Bahwa tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim,".

Doa tersebut sebaiknya dibaca pada setiap kesempatan, agar kita terhindar dari rasa frustasi dan stres dalam menghadapi masalah.

Kategori :