BENGKULUKESPRESS.COM - Sama halnya dengan cincau, selama ramadhan kolang-kaling banyak dicari untuk sajian berbuka. Bagaimana tidak? ketika bahan minuman ini diolah dengan berbagai bentuk sajian minuman, rasanya akan terasa lebih nikmat dan lezat.
Untuk kamu yang belum mengetahui sebernarnya Biji dari tanaman aren ini punya nama latin Arenga pinnata.
Buah ini banyak ditemukan di negara-negara Asia Tenggara, termasuk Indonesia yang dikenal juga dengan nama buah aren atau atap.
Di Indonesia sendiri, kolang-kaling sering diolah jadi beragam jenis hidangan dari manisan atau campuran dalam beragam miuman, seperti es buah, sop buah, dan lain sebagainya.
BACA JUGA:Tanda- Tanda Ibu Hamil Harus Membatalkan Puasa yang Perlu Diwaspadai
Dengan tekstur yang kenyal, lembut, manis, dan segar, tentu kolang-kaling jadi makanan yang banyak dicari. Selain rasanya yang enak, kolang-kaling juga banyak kandungan nutrisi di dalamnya, lo.
Dikutip dari Hellosehat, buah putih transparan ini punya banyak nutrisi penting di dalamnya, seperti vitamin C, zat besi, pati, serat, kalsium, dan fosfor.
Jadi, tidak heran bila makanan ini bisa membantu melancarkan pencernaan karena kandungan seratnya yang cukup banyak.
Selain itu, kandungan kalsium dan fosfor pada makanan ini juga akan membantu menjaga kesehatan tulang.
Nah, untuk bisa mendapatkan beragam manfaatnya itu, tentu kita harus memilih jenis kolang-kaling yang berkualitas.
BACA JUGA:Hukum Sikat Gigi Saat Puasa Ramadhan, Apakah Batal Atau Tidak? Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
Jadi, berikut akan dijelaskan ciri-ciri kolang-kaling yang aman dan berkualitas untuk dikonsumsi. Berikut ciri-ciri kolang-kaling berkualitas yang dirangkum dari berbagai sumber:
1. Air Rendaman Jernih
Untuk ciri yang pertama kamu bisa melihat kolang-kaling yang berkualitas dari kondisi air yang digunakan untuk merendam.
Biasanya air rendaman kolang-kaling berkualitas akan tampak jernih karena sering diganti sehingga makanan ini selalu bersih dan segar.