BENGKULUEKSPRESS.COM- Dalam suatu kesempatan, Syekh Ali Jaber menyarankan para jamaah untuk melaksanakan amalan yang ringan setelah mendengar adzan subuh sebagai pembuka pintu rezeki agar berlimpah di awal hari.
Syekh Ali Jabermenegaskan pentingnya melaksanakan amalan tersebut di antara waktu adzan dan iqamah shalat subuh untuk memperoleh rezeki yang melimpah dari Allah SWT.
BACA JUGA:Cukup Amalkan Zikir Ini, Syekh Ali Jaber: Insya Allah Dijauhkan Dari Kemiskinan
BACA JUGA:Agar Rezeki Datang dan Tidak Akan Salah Alamat, Syekh Ali Jaber Bagikan Kuncinya
Amalan ini dianggap sederhana namun Allah menjanjikan rezeki yang besar bagi mereka yang melaksanakannya secara konsisten.
Hal tersebut disampaikan Syekh Ali Jaber dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Syekh Ali Jaber.
Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwa dalam upaya mencari rezeki, sebaiknya dilakukan dengan melakukan amalan-amalan kebaikan.
Syekh Ali Jaber menyoroti bahwa rezeki sering menjadi sumber kekhawatiran bagi manusia, bahkan kadang-kadang menyebabkan manusia melupakan kewajiban ibadah mereka demi mengejar keberhasilan material.
Syekh Ali Jaber mengingatkan bahwa rezeki berasal dari Allah SWT, namun sayangnya manusia sering melalaikan perintah Allah dalam proses mencari rezeki.
Oleh karena itu, dalam mengejar rezeki, disarankan untuk tetap menjalankan amalan-amalan kebaikan sebagai wujud ketaatan kepada Allah SWT.
"zikir murah rezeki dibacakan antara adzan dan Iqamah shalat subuh. Dan lebih baik selepas shalat sunnah subuh," terang Syekh Ali Jaber.
BACA JUGA:Bila Memiliki 3 Tanda Ini, Syekh Ali Jaber: Anda Akan Mendapatkan Kekayaan yang Tak Terhingga
Menurut Syekh Ali Jaber, amalan ini akan menjadi lebih optimal jika dilakukan setelah mendengar adzan subuh sebelum pelaksanaan sholat subuh.
Lebih lagi, akan lebih luar biasa jika ada kesempatan untuk meluangkan waktu untuk melaksanakan sholat sunnah qabliyah subuh terlebih dahulu.