BACA JUGA:Ingin Tercatat Sebagai Ahli Surga, Ustadz Adi Hidayat: Amalkan Ini Sebelum Tidur
Hal ini menunjukkan bagaimana Allah memberikan solusi berbeda-beda kepada setiap individu berdasarkan tingkat ketaqwaan dan kebijaksanaannya.
"Bukan karena masalahnya sulit, bukan, tapi karena Allah permudah masalah Anda," papar Ustadz Adi Hidayat.
Semua itu karena Allah yang memudahkan, tidak peduli apa masalahnya, baik itu masalah di kantor, di rumah tangga, atau yang lainnya.
"Coba cek barangkali bukan orang lain yang kurang hebat tapi kurang taqwa di hadapan Allah Subhanahu wa ta a’la," terang Ustadz Adi Hidayat.
Anda dapat mengeceknya dengan memeriksa pelaksanaan ibadah wajib seperti sholat, dan juga ibadah sosial seperti sedekah.
Mengapa hal ini penting? Karena bisa jadi masalah atau ujian yang muncul dalam kehidupan disebabkan oleh masalah yang Anda miliki dengan banyak orang.
"Sehingga peluang-peluang kebaikan Anda tertutup karena punya persoalan ini," ujar Ustadz Adi Hidayat.
Bahkan, sangat penting untuk memeriksa bagaimana hubungan Anda dengan orang-orang terdekat, seperti suami atau istri, kedua orang tua, saudara, anak, dan sebagainya.
BACA JUGA:Pakaian Ini Dilaknat Allah SWT, Ustadz Adi Hidayat: Pemakainya Akan Dihinakan di Akhirat
BACA JUGA:Ustadz Adi Hidayat Beberkan Amalan Rahasia Pintu Rezeki Dibuka Selebar-lebarnya
Salah satu keutamaan menjadi orang yang bertaqwa adalah bahwa bahkan rezeki yang belum dicari dan kesuksesan yang diinginkan akan dimudahkan oleh Allah.
Itulah penjelasan Ustadz Adi Hidayat tentang hal yang bisa menjadi penyebab kita tak kunjung sukses. Semoga bermanfaat.(*)